PALU, LPMQALAMUN.com – Wakil Rektor (Warek) II bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan UIN Datokarama Palu, Prof. Dr. Hamlan, M.Ag memberikan sejumlah informasi terkait perenovasian Gedung Aula Dakwah.
Sebagaimana diketahui bahwa, Gedung Aula Dakwah menjadi salah satu gedung yang direnovasi untuk persiapan penambahan fakultas di UIN Datokarama Palu, namun belum memiliki kejelasan gedung tersebut ditempati oleh fakultas apa.
Warek II UIN Datokarama Palu, Hamlan mengatakan bahwa, gedung tersebut masih belum memiliki ketetapan ditempati oleh fakultas apa, namun kemungkinan akan ditempati oleh Fakultas Sains dan Teknologi (F-Saintek).
“Nah, itu nanti menunggu surat keputusan apakah digunakan Saintek yang pasti itu sebagai pusat perkantoran untuk pelayanan adanya fakultas baru,” katanya saat diwawancarai oleh Kru LPM Qalamun, pada Rabu (30/10/2024).
Selanjutnya, Hamlan juga menjelaskan bahwa, UIN Datokarama Palu melakukan renovasi di Gedung Aula Dakwah, karena kebutuhan dua fakultas baru, yakni Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) dan F-Saintek.
“Semua terkait dengan pusat pelayanan dalam hal ini adanya dua fakultas yang baru, yakni FDKI dan F-Saintek sehingga membutuhkan satu tempat atau perkantoran untuk pelayanan kepada mahasiswa,” jelasnya.
Terakhir, ia berharap agar Gedung Aula Dakwah dapat dimanfaatkan mahasiswa maupun tenaga kerja dengan sebaik-baiknya.
“Sehingga akan terjalin hubungan pelayanan yang sangat baik dengan pejabat yang dipercayakan dengan melayani kebutuhannya masing-masing,” harapnya.
Wartawan Magang: Twilight, Aryan, Mafia, Gemini, Dreter