PALU, LPMQALAMUN.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu menggelar Sosialisasi Segmen Pemilih Muda Pemilihan Gubernur, dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu Tahun 2024, pada Kamis (24/10/2024) di Aula Pascasarjana Kampus I UIN Datokarama Palu, Jalan Diponegoro, Kota Palu, Sulawesi Tengah.
Sosialisasi yang mengusung tema “Segmen Pemilih Muda Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah serta Walikota dan Wakil Walikota Palu Tahun 2024” ini terbuka untuk umum.
Anggota bagian Divisi Hukum dan Pengawasan, Andi Moh Reza menyebutkan kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pemilih dan berprinsip pada keadilan, jujur, mandiri, berkepastian hukum, tertib, terbuka, profesional, dan akuntabilitas.
Adapun tahapan pada Pilkada 2024 dimulai dari persiapan, kemudian penyusunan peraturan, pemutakhiran, dan penyusunan daftar pemilih.
Selain itu, terdapat Badan Adhoc yang berperan dalam Pilkada 2024, yakni PPK, PPS, dan KPPS.
Terakhir, ia berharap agar masyarakat khususnya mahasiswa menggunakan hak pilihnya pada hari pemungutan suara.
“Harapan dari sosialisasi ini agar mereka yang hadir dapat menggunakan hak pilih di hari pemilihan, yaitu pada hari Rabu 27 November 2024, khusunya juga mahasiswa,” harapnya.
Wartawan Magang: Radisa, Sejuk, Rayhanun, Lysander, Senku