PALU, LPMQALAMUN.com – UIN Datokarama Palu menggelar kegiatan Pembinaan dan Penguatan Good Governance, pada Kamis (28/11/2024) di Gedung Auditorium UIN Datokarama Palu, Jalan Diponegoro, Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.
Kegiatan yang mengusung tema “Pembinaan dan Penguatan Good Governance bagi Civitas Akademika” ini menghadirkan Wakil Menteri Agama (Wamenag) Republik Indonesia (RI), Dr. Romo H.R Muhammad Syafii, S.H., M.Hum.
Wamenag RI, Muhammad Syafii mengatakan bahwa, prinsip transparansi, akuntabilitas dan profesionalisme menjadi pilar utama dalam mewujudkan kampus yang unggul dan berintegritas.
“Orang yang memilih hablum minallah dan mengabaikan hablum minannas itu hina, orang yang memilih hablum minannas dan mengabaikan hablum minallah itu juga hina,” katanya.
Selanjutnya, Muhammad Syafii menuturkan bahwa, perbedaan substansi belajar di sekolah umum maupun di sekolah agama adalah untuk tunduk diri kepada Allah.
Adapun, Rektor UIN Datokarama Palu, Lukman S Thahir dalam sambutannya menyampaikan bahwa, sangat mengapresiasi terhadap inisiatif kegiatan ini, pembinaan ini dapat memperkuat komitmen civitas akademika dalam menjalankan tugas dan fungsinya sesuai dengan prinsip-prinsip good governance.
“Betapa indahnya kalau kemudian di negeri ini bertebaran mereka yang memiliki pemahaman keagamaan yang baik menempati semua pos bidang pekerjaan, karena kita akan dinilai oleh Allah,” ujarnya
Wartawan Magang: Adeiazo, Angel, Daksina, Awan, Langit