Home KAMPUS Warek III Sebut Bus Kampus Bukan Untuk Transportasi Utama Mahasiswa

Warek III Sebut Bus Kampus Bukan Untuk Transportasi Utama Mahasiswa

221
0

PALU, LPMQALAMUN.com – Wakil Rektor (WAREK) III Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu Menyebutkan Bus Kampus Bukan Untuk Keperluan Mahasiswa Semata.

Bus Kampus merupakan salah satu fasilitas yang dimiliki oleh kampus UIN Datokarama Palu yang di peruntukan untuk kegiatan mahasiswa namun, bukan untuk alat transportasi sehari-hari oleh mahasiswa FTIK ke kampus 2 UIN.

Seperti halnya yang telah disampaikan oleh Dr. Mohammad Idhan S.Ag M.Ag, selaku Warek III, Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama.

“Bus kampus bukan merupakan angkutan untuk mahasiswa kuliah akan tetapi digunakan untuk kegiatan tertentu. Seperti KKN, tetapi tergantung anggaran,” ujarnya saat ditemui pada Kamis, (19/01/2023).

“Bahkan untuk KKN bus tersebut masih harus ditambahkan, entah disewa, karena bus yang tersedia tidak mencukupi,” ungkapnya.

Warek III juga menuturkan bahwa terbatasnya jumlah kursi penumpang hingga pembiayaan membuat bus yang tersedia tidak semestinya digunakan sebagai transportasi sehari-hari mahasiswa.

“Yang pertama, kursi bus itu jumlahnya terbatas, nah kalian disini, berapa banyak yang mengharap bus itu bisa mengantarkan kalian menuju kampus 2. Yang kedua, itu kan ada anggaran pemeliharaan. Nah, itu terbatas juga kemampuannya dari segi jumlahnya terbatas,” tuturnya.

Olehnya Warek III juga mengatakan bahwa bus kampus bukanlah transportasi utama untuk keperluan mahasiswa.

“Jadi jangan berfikir bus kampus itu menjadi transportasi utama mahasiswa, karena muatannya saja hanya dua puluh atau delapan belas kursi,” tambahnya.

Wartawan : Gree, Tw, Puan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here