Home KAMPUS Dekan FTIK: Prodi PAI dan PBA Dipindahkan ke Gedung C

Dekan FTIK: Prodi PAI dan PBA Dipindahkan ke Gedung C

184
0

PALU, LPMQALAMUN.com – Program Studi (Prodi) Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) dipindahkan ke Gedung C, yang semula berada di Gedung A dan B Kampus II UIN Datokarama Palu di Kabupaten Sigi.

Hal tersebut ditegaskan oleh Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UIN Datokarama Palu, Dr. Saepudin Mashuri, S.Ag., M.Pd.I pada Rabu, (28/02/2024).

“Begini, di FTIK tidak ada dokumen resmi berbentuk SK penetapan gedung, sarana dan prasarana fasilitas untuk jurusan maupun prodi tertentu,” ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya.

Dr. Saepudin menyatakan, penggunaan sarana dan prasarana serta fasilitas di FTIK merupakan kewenangan Dekan, Wakil Dekan (Wadek) I dan II dalam penyusunan jadwal.

Ia juga mengatakan bahwa, sarana dan prasarana serta fasilitas di semua gedung itu hampir sama, tidak ada perlakuan diskriminasi.

“Walaupun Prodi PAI dan PBA sebagai Prodi yang tertua dan terlama, Prodi tersebut tetap akan dipindahkan. Karena sudah lama menikmati fasilitas di Gedung A dan B,” ungkapnya.

Ia mengatakan, fasilitas prasarana di semua kelas sama, yakni ada kipas, papan tulis, gedung bertingkat, bertehel, dan tidak memiliki AC.

Sehingga, ada prinsip keadilan dan kesetaraan di dalam memberikan layanan fasilitas perkuliahan yang sudah dilaksanakan di semua Prodi maupun jurusan.

Ia berharap agar mahasiswa dapat mengikuti perkuliahan dengan aman, tertib, menjunjung tinggi etika, moral dan jangan sampai terjadi tindakan yang tidak etis maupun anarkis yang dapat merusak sarana dan prasarana di Kampus II Sigi.

Wartawan: Madika, Tesla, Zephyr

Previous articleUIN Datokarama Palu Laksanakan Raker Sema, Dema dan UKM Tahun 2024
Next articleKuliah Umum Semester Genap UIN Datokarama Palu, Optimis Menuju Good University Governance

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here