Home PUISI Takdir Cinta

Takdir Cinta

158
0

Nama : Mutiara Nur Riadha
Jurusan : Hukum Keluarga
Semester : II

Bagaimana bisa mata ini tak tertuju padamu?
Laki-laki berwajah teduh yang seakan mengalihkan pandanganku
Sejenak terlintas, apakah ini yang disebut cinta?
Memberi nyaman dan menebarkan rasa bahagia

Hanya satu yang bisa selalu diupayakan
Terus meminta dan seakan menjadi rayuan
Apakah yang lebih tulus dari sebuah perasaan?
Ia adalah doa yang selama ini ku semogakan

Tak heran kadang kala nama itu terselip dalam doa
Hingga menjadi kalimat indah dan bermakna
Nama yang perlahan menjadi sebuah harapan
Dan nama yang diam-diam menembus langit dan awan

Perihal doa, kasih sayang, ketulusan serta cinta
Mari maknai dalam setiap kalimat juga kata
Dan tentang segala doa yang sifatnya masih rahasia
Semoga semesta merestui aku dan kamu menjadi kita

Previous articleRumah Impian
Next articleAda yang Berbeda

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here